Breaking News
Waspada! Sepuluh Kebiasaan Ini Bisa Bikin Anda Pikun | Dinyatakan Sehat, Jemaah Haji Asal Pekanbaru Diberangkatkan Bersama Kloter BTH – 07 | Alfedri Doakan Calon Jamaah Haji Siak Tetap Sehat dan Selamat Pulang Pergi | Menuju Pilkada Dumai, Dokter Ridho Dapat Diterima Berbagai Pihak | Diharapkan Dumai Jadi Pusat Pelayanan Kesehatan | Perkuat Keimanan, WBP Wanita Muslim Lapas Pasir Pengaraian Diberi Siraman Rohani Senin, 20 Mei 2024

 
Raup 75 Ribu Suara, Golkar Optimis Kirim Dua Kursi Dapil 7 ke DPRD Provinsi Riau
Selasa, 20-02-2024 - 15:59:37 WIB

TEMBILAHAN - Perhitungan dan penginputan data sementara yang dilakukan, Calon Legislatif (Caleg) Partai Golkar untuk DPRD Provinsi Riau Daerah Pemilihan (Dapil 7) Kabupaten Indragiri Hilir, menempatkan DR H Ferryandi, ST., MM., MT dengan nomor urut 3 sebagai pemuncak.

Dari 2.252 TPS yang ada di Indragiri Hilir, menurut tim sejauh ini sudah masuk 97,34 persen dan menempatkan DR H Ferryandi, ST. MM. MT sebagai peraih suara tertinggi di susul oleh Hj. Septina Primawati dan kemudian Hj. Zulaikhah.

"Melihat data yang masuk hingga hari ini (20/02/2024), Alhamdulillah DR H Ferryandi, ST,. MM., MT sudah sangat berpeluang sebagai pemuncak dan bisa mewakili Partai Golkar Inhil untuk DPRD Provinsi Riau periode 2024-2029," ungkap Defri Andi, selaku Tim Media Center Pemenangan DR H. Ferryandi, pada Rabu 20 Februari 2024 pagi.

Selanjutnya Defri Andi mengatakan bahwa pihaknya masih sangat optimis target perolehan suara DR H Ferryandi bisa mencapai target suara yang sudah direncanakan.

"Insyaallah kita sangat optimis, target perolehan suara kita bisa mencapai target, walaupun dengan suara saat ini sudah dipastikan bisa mewakili Golkar Inhil untuk DPRD Provinsi Riau, dan Insyaallah Golkar bisa mengirimkan dua wakilnya di DPRD Provinsi Riau karena saat ini suara Golkar sudah tercatat lebih kurang sebanyak 75.000 suara, " ujar Defri ketika ditanya seputar target perolehan suara jagoannya.

Lebih jauh kata Defri yang juga salah satu pengurus DPD Golkar Kabupaten Indragiri Hilir itu menjelaskan bahwa data yang sudah masuk 97,34 persen dari 2252 TPS yang ada, saat ini sudah masuk 2192 sehingga TPS yang belum masuk sebanyak 60 TPS yang masih dalam proses input data.

"Data tersebut insyaallah Valid, karena semuanya di input berdasarkan C1 di setiap TPS yang di kirim oleh para relawan" jelasnya.

"Dengan demikian partai Golkar berhasil meraih dua kursi di DPRD Propinsi Riau Dapil 7 Indragiri Hilir, dengan menduduki kursi pertama. Kemudian di perkirakan Golkar akan kembali menempati kursi keenam atau ketujuh" pungkas Defri Andi. (Zul)




 
Berita Lainnya :
  • Waspada! Sepuluh Kebiasaan Ini Bisa Bikin Anda Pikun
  • Dinyatakan Sehat, Jemaah Haji Asal Pekanbaru Diberangkatkan Bersama Kloter BTH – 07
  • Alfedri Doakan Calon Jamaah Haji Siak Tetap Sehat dan Selamat Pulang Pergi
  • Menuju Pilkada Dumai, Dokter Ridho Dapat Diterima Berbagai Pihak
  • Diharapkan Dumai Jadi Pusat Pelayanan Kesehatan
  •  
    Komentar Anda :

     
    Berita Terkini Indeks
    #1 Waspada! Sepuluh Kebiasaan Ini Bisa Bikin Anda Pikun
    #2 Dinyatakan Sehat, Jemaah Haji Asal Pekanbaru Diberangkatkan Bersama Kloter BTH – 07
    #3 Alfedri Doakan Calon Jamaah Haji Siak Tetap Sehat dan Selamat Pulang Pergi
    #4 Menuju Pilkada Dumai, Dokter Ridho Dapat Diterima Berbagai Pihak
    #5 Diharapkan Dumai Jadi Pusat Pelayanan Kesehatan
    #6 Perkuat Keimanan, WBP Wanita Muslim Lapas Pasir Pengaraian Diberi Siraman Rohani
    #7 Raih Rekor MURI, Lift Jembatan TASL Jadi Primadona Wisatawan Siak
    #8 Ingat! Jemaah Haji Jangan Lakukan 6 Hal Ini di Tanah Suci
    #9 Pekan Olahraga Pelajar Daerah Kabupaten Siak 2024 Resmi di Tutup Wakil Bupati Siak Husni Merza
    #10 Manajemen RSUD Dumai Dinilai Peduli Masyarakat Sekitar
     

    Riautrust.com adalah media online yang melayani informasi dan berita dengan mengutamakan kecepatan serta kedalaman informasi. Selengkapnya

    free html hit counter
     
    Quick Links
     
    + Home
    + Redaksi
    + Disclaimer
    + Pedoman Berita Siber
    + Tentang Kami
    + Info Iklan
     
    Kanal
     
    + Riau Region
    + Politik
    + Ekbis
    + Metropolitan
    + Peristiwa
    + Nasional
    + Sport
    + SainsTech
    + Showbiz
    + Mozaik
    + Lifestyle
    + Internasional
    + Indeks
     
     

    Alamat Redaksi/Pemasangan iklan:

     
    Komplek Beringin Indah
    Jalan Kulim No. 121, Pekanbaru, Riau
    (0761)63515 - 0812-76-47104

    iklan_riautrust@yahoo.com
    redaksi_riautrust@yahoo.com
    www.riautrust.com
     
    Copyright © 2023 riautrust.com, all rights reserved