Breaking News
Forsesdasi dan Apeksi Nyatakan Sikap, Dorong Pusat Alokasikan Anggaran Sesuai Kebutuhan Daerah | Efek Samping Vaksin AstraZeneca Berbahaya, Kemenkes Bilang Begini | Jelang Keberangkatan JCH Pekanbaru, Kota Makkah Dilanda Cuaca Ekstrem | Kemenag: 195.917 Visa Jemaah Haji Indonesia Sudah Terbit | Audiensi Bersama Forum Komunikasi PPPK, Ini yang Disampaikan Plt Kakanwil Kemenag Riau | Adzan untuk Bayi Lahir dan Mayit Saat Dikubur Dilarang? Ini Penjelasan Mazhab Syafii Sabtu, 4 Mei 2024

 
INFOTORIAL PEMERINTAH KABUPATEN SIAK
Kampung Dayun, Kabupaten Siak Raih Juara 1 Desa Wisata Tingkat Provinsi Riau
Minggu, 21-11-2021 - 07:29:25 WIB

SIAK - Salah satu Kampung di Kabupaten Siak, yakni Kampung Dayun, Kecamatan Dayun, berhasil meraih juara satu untuk kategori Desa Wisata tingkat Provinsi Riau, yang ditaja oleh Dinas Pariwisata Provinsi Riau.

Penganugrahan tersebut diserahkan langsung oleh Gubernur Provinsi Riau Syamsuar kepada Penghulu Kampung Dayun, Kecamatan Dayun Nasya Nugrik, didampingi oleh Bupati Siak Alfedri, dan Wakil Bupati Siak Husni Merza, di Kawasan Embung Terpadu, Kampung Dayun, Kecamatan Dayun, Jum’at sore (19/11/2021).

Dalam sambutannya, Gubernur Provinsi Riau Syamsuar mengatakan Provinsi Riau memiliki 1.859 desa/Kelurahan, yang tersebar di 12 kabupaten dan kota. Dari jumlah tersebut, 123 desa telah dicanangkan sebagai Desa Wisata.
 
"Lomba Desa Wisata ini bertujuan untuk mendorong pengelola Desa Wisata berperan aktif untuk mengembangkan Desa Wisata. Alhamdulillah kegiatan lomba desa wisata ini bisa dilaksanakan dengan baik. Terima kasih kepada dewan juri yang telah bekerja maksimal", Kata Syamsuar.

Selanjutnya, Bupati Siak Alfedri mengucapkan syukur dan terimakasih kepada Pemerintah Provinsi Riau yang telah menunjuk Kabupaten Siak sebagai tuan rumah pada Anugerah Desa Wisata tingkat Provinsi Riau, dan dukungan stakeholder terkait lainnya, karena telah melakukan pembinaan terhadap Desa Wisata yang ada di Kabupaten Siak, sehingga salah satu Kampung di Kabupaten berhasil menjadi juara satu untuk Kategori Desa Wisata tingkat Provinsi Riau.

Masih kata Alfedri, untuk di Kabupaten Siak ada 26 Desa Wisata yang dikelola oleh Pokdarwi. Satu di antaranya Desa Wisata Dayun yang saat ini bisa mengelola desa secara swadaya secara mandiri, yang dibangun oleh Pemerintah Kampung Dayun.
 
"Anggaran Desa Dayun didapat melalui dana desa Rp1,8 miliar dan bantuan dari pihak swasta Rp 1 miliar. Kini pendapatan di Desa Dayun per bulan bisa mencapai Rp 25 juta hingga Rp 30 juta. Yang hasilnya bisa menambah PAD Desa dan Pokdarwis", ucap Alfedri.
 
Alfedri mengucapkan terima kasih kepada Pemprov Riau dan partisipasi dari Multipihak   yang telah melaksanakan pembinaan dan pengembangan terhadap Desa Wisata di Kabupaten Siak.

"Semoga dengan adanya Anugerah Desa Wisata ini, bisa memotivasi Desa Wisata untuk terus mengembangkan Desa Wisata yang ada di Kabupaten Siak", harap Bupati Siak tersebut.

Dalam Penganugrahan Desa Wisata di Provinsi Riau tersebut, terpilih Juara 1 adalah Desa Wisata Kampung Dayun, Kabupaten Siak, Juara 2 Desa Wisata Meskom, Kabupaten Bengkalis, dan Juara 3 adalah Desa Wisata Rantau Langsat, Kabupaten Indragiri Hulu.

Acara tersebut juga dihadiri oleh Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Riau Roni Rahmat, Wakil Bupati Siak Husni Merza, Camat Dayun Novendra Kasmara, Kadis Pariwisata Kabupaten Siak Fauzi Azni, serta undangan lainnya. (info)



 
Berita Lainnya :
  • Forsesdasi dan Apeksi Nyatakan Sikap, Dorong Pusat Alokasikan Anggaran Sesuai Kebutuhan Daerah
  • Efek Samping Vaksin AstraZeneca Berbahaya, Kemenkes Bilang Begini
  • Jelang Keberangkatan JCH Pekanbaru, Kota Makkah Dilanda Cuaca Ekstrem
  • Kemenag: 195.917 Visa Jemaah Haji Indonesia Sudah Terbit
  • Audiensi Bersama Forum Komunikasi PPPK, Ini yang Disampaikan Plt Kakanwil Kemenag Riau
  •  
    Komentar Anda :

     
    Berita Terkini Indeks
    #1 Forsesdasi dan Apeksi Nyatakan Sikap, Dorong Pusat Alokasikan Anggaran Sesuai Kebutuhan Daerah
    #2 Efek Samping Vaksin AstraZeneca Berbahaya, Kemenkes Bilang Begini
    #3 Jelang Keberangkatan JCH Pekanbaru, Kota Makkah Dilanda Cuaca Ekstrem
    #4 Kemenag: 195.917 Visa Jemaah Haji Indonesia Sudah Terbit
    #5 Audiensi Bersama Forum Komunikasi PPPK, Ini yang Disampaikan Plt Kakanwil Kemenag Riau
    #6 Adzan untuk Bayi Lahir dan Mayit Saat Dikubur Dilarang? Ini Penjelasan Mazhab Syafii
    #7 Dokter Imbau Stop Berikan Parasetamol ke Anak yang Demam Pascaimunisasi
    #8 Kalah dari Irak, Indonesia Harus Jalani Laga Playoff untuk Tiket Olimpiade
    #9 Jalin Kerja Sama dengan Universiti Kebangsaan Malaysia,Ini Harapan Rektor UNRI
    #10 Catat, Berikut Jadwal Penerimaan Peserta Didik Baru SMA dan SMK Negeri di Provinsi
     

    Riautrust.com adalah media online yang melayani informasi dan berita dengan mengutamakan kecepatan serta kedalaman informasi. Selengkapnya

    free html hit counter
     
    Quick Links
     
    + Home
    + Redaksi
    + Disclaimer
    + Pedoman Berita Siber
    + Tentang Kami
    + Info Iklan
     
    Kanal
     
    + Riau Region
    + Politik
    + Ekbis
    + Metropolitan
    + Peristiwa
    + Nasional
    + Sport
    + SainsTech
    + Showbiz
    + Mozaik
    + Lifestyle
    + Internasional
    + Indeks
     
     

    Alamat Redaksi/Pemasangan iklan:

     
    Komplek Beringin Indah
    Jalan Kulim No. 121, Pekanbaru, Riau
    (0761)63515 - 0812-76-47104

    iklan_riautrust@yahoo.com
    redaksi_riautrust@yahoo.com
    www.riautrust.com
     
    Copyright © 2023 riautrust.com, all rights reserved