Breaking News
Perkuat Keimanan, WBP Wanita Muslim Lapas Pasir Pengaraian Diberi Siraman Rohani | Raih Rekor MURI, Lift Jembatan TASL Jadi Primadona Wisatawan Siak | Ingat! Jemaah Haji Jangan Lakukan 6 Hal Ini di Tanah Suci | Pekan Olahraga Pelajar Daerah Kabupaten Siak 2024 Resmi di Tutup Wakil Bupati Siak Husni Merza | Manajemen RSUD Dumai Dinilai Peduli Masyarakat Sekitar | PN Pasir Pengaraian,Gelar Sidang Lanjutkan, Saksi Penggugat Masita Sempat Adu Mulut dengan Tergugat Minggu, 19 Mei 2024

 
Tahapan Pendaftaran Calon Ketua KONI Dumai Dimulai
Selasa, 16-07-2019 - 09:36:59 WIB

DUMAI - Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Dumai telah membentuk Tim  Penjaringan calon Ketua KONI Kota Dumai periode 2019-2023, sebagaimana yang telah direkomendasikan dalam rapat anggota KONI beberapa hari lalu.

Tanpa menunggu lama, tim ini langsung bekerja. Dihari pertama kerja, Senin (15/7),  Tim Penjaringan langsung mengadakan rapat dengan KONI Dumai untuk membahas  tahapan pendaftaran calon Ketua KONI Dumai yang akan dipilih pada Musyawarah Olahraga Kota (Musorkot) yang bakal digelar awal Agustus mendatang.

Tim Penjaringan yang ditunjuk adalah DR (C) Roza’i Akbar dari unsur akademisi, Syarifuddin M.Pd dari unsur pengurus cabang olahraga, Miswandi dari Dispora Kota Dumai, Drs. Kimlan Antoni dari pengurus KONI Kota Dumai, dan Rahmah Karani SH dari praktisi hukum. Tim ini akan berembuk untuk mentukan siapa yang akan mengemban jabatan ketua tim dan lainnya.

Rapat yang dipimpin Sekretaris KONI Dumai M. Said menyepakati tahapan penjaringan calon Ketua KONI Kota Dumai dimulai dengan pengambilan formulir pendaftaran calon ketua, yang dilaksanakan selama dua hari, yaitu pada hari Kamis (18/7) dan Jumat (19/7). Selanjutnya formulir yang telah diisi diserahkan kembali kepada Tim Penjaringan, beserta dokumen persyaratan lainnya untuk diverifikasi oleh Tim Penjaringan.

“Formulir pendaftaran calon Ketua KONI dapat diambil di Kantor KONI Dumai, Jalan Soebrantas. Mengenai persyaratan lain dapat ditanyakan langsung ke Tim Penjaringan di Kantor KONI Dumai atau bisa menghubungi Sekretaris KONI Dumai M. Said di nomor 081267228400 dan Humasnya Ibnu Khalik di nomor 085278960808,” ujar Roza’i Akbar.

Roza’i menambahkan, penjaringan calon Ketua KONI Dumai juga akan diumumkan secara terbuka di media cetak dan online. Dengan demikian, penjaringan calon Ketua KONI Dumai ini dapat diketahui secara luas oleh masyarakat daerah ini. Bagi yang berminat tentunya dapat menyiapkan persyaratannya dan mengikuti tahapan pendaftaran yang sudah ditetapkan. [yus]



 
Berita Lainnya :
  • Perkuat Keimanan, WBP Wanita Muslim Lapas Pasir Pengaraian Diberi Siraman Rohani
  • Raih Rekor MURI, Lift Jembatan TASL Jadi Primadona Wisatawan Siak
  • Ingat! Jemaah Haji Jangan Lakukan 6 Hal Ini di Tanah Suci
  • Pekan Olahraga Pelajar Daerah Kabupaten Siak 2024 Resmi di Tutup Wakil Bupati Siak Husni Merza
  • Manajemen RSUD Dumai Dinilai Peduli Masyarakat Sekitar
  •  
    Komentar Anda :

     
    Berita Terkini Indeks
    #1 Perkuat Keimanan, WBP Wanita Muslim Lapas Pasir Pengaraian Diberi Siraman Rohani
    #2 Raih Rekor MURI, Lift Jembatan TASL Jadi Primadona Wisatawan Siak
    #3 Ingat! Jemaah Haji Jangan Lakukan 6 Hal Ini di Tanah Suci
    #4 Pekan Olahraga Pelajar Daerah Kabupaten Siak 2024 Resmi di Tutup Wakil Bupati Siak Husni Merza
    #5 Manajemen RSUD Dumai Dinilai Peduli Masyarakat Sekitar
    #6 PN Pasir Pengaraian,Gelar Sidang Lanjutkan, Saksi Penggugat Masita Sempat Adu Mulut dengan Tergugat
    #7 Bupati Pelalawan Bersama Forkompinda Lakukan Penanaman Padi Perdana IP 200
    #8 Permudah Layanan Pengaduan, Pemkab Siak Luncurkan Aplikasi SIP PUAN
    #9 Haji Ibadah Fisik, Bupati Alfedri Minta Calon Jamaah Haji Jaga Kesehatan
    #10 IKMR Dumai Galang Bantuan untuk Musibah Sumbar
     

    Riautrust.com adalah media online yang melayani informasi dan berita dengan mengutamakan kecepatan serta kedalaman informasi. Selengkapnya

    free html hit counter
     
    Quick Links
     
    + Home
    + Redaksi
    + Disclaimer
    + Pedoman Berita Siber
    + Tentang Kami
    + Info Iklan
     
    Kanal
     
    + Riau Region
    + Politik
    + Ekbis
    + Metropolitan
    + Peristiwa
    + Nasional
    + Sport
    + SainsTech
    + Showbiz
    + Mozaik
    + Lifestyle
    + Internasional
    + Indeks
     
     

    Alamat Redaksi/Pemasangan iklan:

     
    Komplek Beringin Indah
    Jalan Kulim No. 121, Pekanbaru, Riau
    (0761)63515 - 0812-76-47104

    iklan_riautrust@yahoo.com
    redaksi_riautrust@yahoo.com
    www.riautrust.com
     
    Copyright © 2023 riautrust.com, all rights reserved