Breaking News
Waspada! Sepuluh Kebiasaan Ini Bisa Bikin Anda Pikun | Dinyatakan Sehat, Jemaah Haji Asal Pekanbaru Diberangkatkan Bersama Kloter BTH – 07 | Alfedri Doakan Calon Jamaah Haji Siak Tetap Sehat dan Selamat Pulang Pergi | Menuju Pilkada Dumai, Dokter Ridho Dapat Diterima Berbagai Pihak | Diharapkan Dumai Jadi Pusat Pelayanan Kesehatan | Perkuat Keimanan, WBP Wanita Muslim Lapas Pasir Pengaraian Diberi Siraman Rohani Senin, 20 Mei 2024

 
Rumah Yatim Persiapkan 100 Paket Bantuan Bahan Pokok untuk Warga Prasejahtera Riau
Sabtu, 20-02-2021 - 15:28:49 WIB

Jumat (19/2) pada pagi menjelang siang tadi, tim relawan Rumah Yatim dibantu anak-anak mukim mempersiapkan pengepakan 100 paket bantuan bahan pokok yang akan disalurkan pada hari Minggu dan Rabu depan di wilayah Kabupaten Bengkalis dan Kota Pekanbaru.

Lokasi pendistribusian pertama yang akan dikunjungi tim relawan Rumah Yatim yaitu, wilayah Desa Pambang Pesisir, Kecamatan Bantan, Kabupaten Bengkalis, Riau. Rencananya tim relawan akan mulai berangkat hari Sabtu (20/2) besok pada dini hari dan melaksanakan pembagian bantuan pada hari Minggu (21/2), karena perjalanan menuju lokasi yang cukup jauh. Sebelumnya tim relawan juga telah menghubungi perangkat desa setempat untuk memudahkan koordinasi pada kegiatan pendistribusian bantuan nanti.

"Perjalanan menuju lokasi memakan waktu kurang lebih 5 hingga 6 jam perjalanan darat lalu akan dilanjutkan dengan menggunakan kapal roro, semoga tidak ada halangan dan dapat berjalan dengan lancar serta selamat sampai tujuan", terang Ramdan.

Selain bantuan bahan pokok, tim relawan juga akan menyalurkan program bantuan sarana prasarana dakwah, pendayagunaan, dan pendidikan di wilayah Desa Pambang Pesisir. Selanjutnya, tim relawan akan berangkat menuju wilayah Kelurahan Sialangrampai, Kecamatan Kulim, Kota Pekanbaru, Riau, untuk menyalurkan bantuan bahan pokok pada Rabu (24/2).

Pendistribusian bantuan yang dilaksanakan tim relawan Rumah Yatim dapat terlaksana atas bantuan para #PejuangKebaikan yang mendermakan sebagian hartanya untuk saudara kita yang membutuhkan. Mari jadi #PejuangKebaikan dengan donasi ke Rumah Yatim di Jalan Durian No.13, Kelurahan  Labuhbaru Timur, Kecamatan Payung Sekaki, Kota Pekanbaru, Provinsi Riau.

atau melalui transfer di no rekening :

BCA 220 139 8888
Mandiri 1720 000 384 125
An Yayasan Rumah Yatim Arrohman

www.rumah-yatim.org



 
Berita Lainnya :
  • Waspada! Sepuluh Kebiasaan Ini Bisa Bikin Anda Pikun
  • Dinyatakan Sehat, Jemaah Haji Asal Pekanbaru Diberangkatkan Bersama Kloter BTH – 07
  • Alfedri Doakan Calon Jamaah Haji Siak Tetap Sehat dan Selamat Pulang Pergi
  • Menuju Pilkada Dumai, Dokter Ridho Dapat Diterima Berbagai Pihak
  • Diharapkan Dumai Jadi Pusat Pelayanan Kesehatan
  •  
    Komentar Anda :

     
    Berita Terkini Indeks
    #1 Waspada! Sepuluh Kebiasaan Ini Bisa Bikin Anda Pikun
    #2 Dinyatakan Sehat, Jemaah Haji Asal Pekanbaru Diberangkatkan Bersama Kloter BTH – 07
    #3 Alfedri Doakan Calon Jamaah Haji Siak Tetap Sehat dan Selamat Pulang Pergi
    #4 Menuju Pilkada Dumai, Dokter Ridho Dapat Diterima Berbagai Pihak
    #5 Diharapkan Dumai Jadi Pusat Pelayanan Kesehatan
    #6 Perkuat Keimanan, WBP Wanita Muslim Lapas Pasir Pengaraian Diberi Siraman Rohani
    #7 Raih Rekor MURI, Lift Jembatan TASL Jadi Primadona Wisatawan Siak
    #8 Ingat! Jemaah Haji Jangan Lakukan 6 Hal Ini di Tanah Suci
    #9 Pekan Olahraga Pelajar Daerah Kabupaten Siak 2024 Resmi di Tutup Wakil Bupati Siak Husni Merza
    #10 Manajemen RSUD Dumai Dinilai Peduli Masyarakat Sekitar
     

    Riautrust.com adalah media online yang melayani informasi dan berita dengan mengutamakan kecepatan serta kedalaman informasi. Selengkapnya

    free html hit counter
     
    Quick Links
     
    + Home
    + Redaksi
    + Disclaimer
    + Pedoman Berita Siber
    + Tentang Kami
    + Info Iklan
     
    Kanal
     
    + Riau Region
    + Politik
    + Ekbis
    + Metropolitan
    + Peristiwa
    + Nasional
    + Sport
    + SainsTech
    + Showbiz
    + Mozaik
    + Lifestyle
    + Internasional
    + Indeks
     
     

    Alamat Redaksi/Pemasangan iklan:

     
    Komplek Beringin Indah
    Jalan Kulim No. 121, Pekanbaru, Riau
    (0761)63515 - 0812-76-47104

    iklan_riautrust@yahoo.com
    redaksi_riautrust@yahoo.com
    www.riautrust.com
     
    Copyright © 2023 riautrust.com, all rights reserved