Breaking News
Kepala Bayi Putus Tertinggal di Rahim Ibu, Polisi Duga Ada Kelalaian Nakes | Oknum Wartawan Ini Menjadi Otak Investasi Bodong | Panen Raya Melon di Siak Kecil, Bupati Ajak Kelola Lahan Secara Optimal | Amnesty International: Artificial Intelligence Jadi Ancaman Baru bagi HAM | AS Akui Israel Bunuh dan Lukai 80.000 Warga Palestina di Gaza hingga Akhir 2023 | Visa Jemaah Calon Haji Riau Dicetak, 6 Kloter Sudah Selesai Jumat, 26 April 2024

 
Bupati Catur Sugeng Nyatakan Siap Bangun Kantor PWI Kampar
Jumat, 24-01-2020 - 20:44:35 WIB

BANGKINANG - Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto menyambangi kantor Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Kampar, Jum'at (24/1/2020) di Jalan Ahmad Yani, Bangkinang.

Kedatangan Catur Sugeng Susanto disambut Ketua PWI Kabupaten Kampar Akhir Yani, para penasehat diantaranya Hermansyah, Marhaliman, Aprizal, Netty Mindrayani, Sekretaris PWI Kampar Hj Moly Wahyuni, sejumlah pengurus dan anggota PWI Kampar.

Dalam kunjungan ini Catur Sugeng Susanto menyampaikan bahwa pemerintah sangat membutuhkan wartawan dan dukungan media dalam rangka percepatan pembangunan.

Sebagai bagian dari komitmen pemerintah daerah dan insan pers Catur berharap wartawan menjalankan tugas secara profesional dan proporsional dalam membuat berita.

Catur juga menyampaikan komitmen dalam mendorong peningkatan kualitas sumber daya manusia wartawan terutama yang tergabung di organisasi PWI dan hal lain demi kemajuan PWI Kampar.

Ia juga mengharapkan koordinasi yang baik dan sharing informasi terjadi antara pemda dan wartawan dan hendaknya timbul kegiatan dari hasil pemikiran wartawan dan tidak hanya dari Dinas Kominfo dan Persendian Kampar.

Kepada segenap insan pers PWI Catur mengungkapkan, wartawan baginya sulit untuk dilupakan karena saat ia maju pada pilkada lalu, wartawan sangat berperan dalam melakukan ekspos terhadap dirinya.

"Saya ingat betul teman-teman media setia membangun opini. Apa yang saya lakukan terus diekspos walau di sisi lain saya sadar teman-teman media belum mampu saya buat senang," cakap Catur.

"Alhamdulillah Allah telah mengabulkan hajat niat bersama semoga bermanfaat untuk daerah dan masyarakat," imbuhnya.

Siap Bangun Kantor PWI

Mantan anggota DPRD Kabupaten Kampar ini berjanji akan memperhatikan PWI dari beberapa sisi termasuk akan mengabulkan keinginan PWI Kampar memiliki gedung sendiri. Ia berjanji pemerintahannya akan membangun gedung PWI Kampar.

"Kalau bisa tahun ini diperubahan kita siapkan DED nya dan tahun 2021 bangun fisiknya," tegas Catur.

Jika lahan yang dimiliki PWI sekarang tidak memungkinkan dibangun karena kondisi lahan yang berada di bawah badan jalan maka dia juga siap memikirkan pembangunan di lahan lain.

Ketua PWI Kabupaten Kampar Akhir Yani dalam kesempatan ini menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bupati Kampar karena telah meluangkan waktu mampir di sekretariat PWI Kabupaten Kampar sekaligus melakukan diskusi berbagai hal tentang pembangunan yang dirancang Pemerintah Kabupaten Kampar.

Waryawan cakaplah.com ini mengatakan, wartawan yang tergabung di PWI Kabupaten Kampar siap menjalankan tugas secara profesional dengan tetap mengedepankan kode etik jurnalistik.

Dalam sesi diskusi, salah seorang wartawan senior H Herman Jhoni menyampaikan apresiasi terhadap Bupati Kampar yang telah menunjukkan prestasi dengan raihan sekitar 30 penghargaan dan Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto juga telah mampu mendongkrak sumber pemasukan penerimaan daerah yang bersumber dari APBN dengan memanfaatkan kedekatan hubungan dengan orang-orang di pusat dan mengintensifkan lobi dengan pemerintah pusat. Hasil yang diterima diantaranya meningkatnya dana alokasi khusus dari beberapa kementerian.

Menjelang bubar, pada kesempatan ini Ketua PWI Kabupaten Kampar menyerahkan piagam penghargaan yang diterima Wakil Ketua Bidang Pendidikan dan Latihan PWI Kampar Adi Jondri Putra dari Universitas Indonesia (UI) dimana dalam perlombaan mengcounter dan memerangi berita hoax yang dilaksanakan oleh HM Vokasi Humas UI yang diselenggarakan pada bulan Oktober sampai Desember 2019 Adi Jondri Putra meraih juara dua se-indonesia. (CAKAPLAH)



 
Berita Lainnya :
  • Kepala Bayi Putus Tertinggal di Rahim Ibu, Polisi Duga Ada Kelalaian Nakes
  • Oknum Wartawan Ini Menjadi Otak Investasi Bodong
  • Panen Raya Melon di Siak Kecil, Bupati Ajak Kelola Lahan Secara Optimal
  • Amnesty International: Artificial Intelligence Jadi Ancaman Baru bagi HAM
  • AS Akui Israel Bunuh dan Lukai 80.000 Warga Palestina di Gaza hingga Akhir 2023
  •  
    Komentar Anda :

     
    Berita Terkini Indeks
    #1 Kepala Bayi Putus Tertinggal di Rahim Ibu, Polisi Duga Ada Kelalaian Nakes
    #2 Oknum Wartawan Ini Menjadi Otak Investasi Bodong
    #3 Panen Raya Melon di Siak Kecil, Bupati Ajak Kelola Lahan Secara Optimal
    #4 Amnesty International: Artificial Intelligence Jadi Ancaman Baru bagi HAM
    #5 AS Akui Israel Bunuh dan Lukai 80.000 Warga Palestina di Gaza hingga Akhir 2023
    #6 Visa Jemaah Calon Haji Riau Dicetak, 6 Kloter Sudah Selesai
    #7 Penetapan NIP PPPK Pemprov Riau 2023 Masih Diproses BKN
    #8 Kisah Sulit Melaksanakan Haji di Zaman Khalifah Umar Bin Khattab
    #9 Thailand akan Bangun Gedung Tertinggi di Dunia, Ingin Kalahkan Burj Khalifa
    #10 Hujan Bakal Mengguyur Sebagian Wilayah Riau Hari Ini
     

    Riautrust.com adalah media online yang melayani informasi dan berita dengan mengutamakan kecepatan serta kedalaman informasi. Selengkapnya

    free html hit counter
     
    Quick Links
     
    + Home
    + Redaksi
    + Disclaimer
    + Pedoman Berita Siber
    + Tentang Kami
    + Info Iklan
     
    Kanal
     
    + Riau Region
    + Politik
    + Ekbis
    + Metropolitan
    + Peristiwa
    + Nasional
    + Sport
    + SainsTech
    + Showbiz
    + Mozaik
    + Lifestyle
    + Internasional
    + Indeks
     
     

    Alamat Redaksi/Pemasangan iklan:

     
    Komplek Beringin Indah
    Jalan Kulim No. 121, Pekanbaru, Riau
    (0761)63515 - 0812-76-47104

    iklan_riautrust@yahoo.com
    redaksi_riautrust@yahoo.com
    www.riautrust.com
     
    Copyright © 2023 riautrust.com, all rights reserved